Fashion: Pengertian, Fungsi dan Manfaat dalam kehidupan sehari hari

 


HI, SOBAT BLOGGERKUU

Kalian Sadar ga sihh, treng sekarang ini banyak orang yang sudah sadar akan gaya fashion lohh, tapi sebelum itu,mimin mau tanya nihh, kalia tau ga sih sebenernya fashion itu apa??, yang mau tau jawabanya yukk simak lebih lanjut.


PENGERTIAN FASHION 

Fashion merupakan salah satu gaya hidup yang tidak lepas dari seseorang di zaman sekarang. Apalagi fashion mempunyai peranan yang kompleks dalam kehidupan masyarakat. Jika dulu wanita tidak banyak tau apa itu fashion, sekarang ini wanita lebih modern dalam memandang fashion dalam kehidupan sosial maupun kehidupan keluarga.

namun sobat, pengertian fashion tidak hanya digunakan untuk pakaian saja, ada beberapa fashion yang memiliki arti dan simbol kebudayaan lohh.

Fashio sendiri juga dapat diartikan sebagai mode, gaya, cara, busana, pakaian. Jadi Produk fashion merupakan barang yang dihasilkan dari suatu proses produksi berupa, baju, celana, gaun, tas, aksesosris, sepatu dan masih banyak lagi, dan pasti dapat menunjang penampilan pemakainya. 

FUNGSI dan MANFAAT FASHION 

A.) FUNGSI FASHION 

Terkait dengan fungsi fashion dalam kehidupan manusia, kini fashion juga tidak hanya sekedar dibutuhkan untuk memenuhi kebutuhan pokok tapi juga menjadi bagian dari gaya hidup. Dengan banyaknya pilihan mode busana yang ada bahkan setiap orang dapat berpenampilan modys dan trendy sesuai karakter masing masing.       

1. Fashion Sebagai Sarana Komunikasi 
Fashion dan pakaian dapat dijadikan sebagai sarana komunikasi nonverbal untuk     menyampaikann identitas pribadi seseorang. 

2. Fashion Sebagai Identitas Sosial
  Fashion sebagai salah satu cara bagi kelompok individu untuk mendevinisikan identitas mereka.
        >  Fashion menjadi ciri, identitas dan kepribadian dari pemakainya.
        >  Fashion bisa membuat seseorang lebih yakin dengan Penampilan Mereka 

3. Fashion Sebagai Tanda Pengenal 
       Fashion dan pakaian merupakan bagian dari proses yang didalamnya dikonstrituksi pengalaman   kelompok-kelompok sosial atas tatanan sosial. 
     >  Fashion sendiri merupakan obyek yang sarat dengan citra dan gaya hidup. 
     >  Fashion dapat dijadikan sebagai salah satu cara bagi seseorang untuk masuk dan dianggap sebagai bagian dari kelas sosial tertentu. 
        Sebagai penanda kelas sosial, banyak orang yang memakai baju bukan semata-mata karena nilai gunanya (use.value) tetapi karenna adanya nilai atau citra tertentu yang ingin dicapai dengan memakai busana tersebut.

B.) MANFAAT FASHION 
Adanya beberapa manfaat fashion dalamkehidupan manusia yang perlu anda ketahui diantaranya: 

    1.) Sebagai Bentuk Ekspresi Diri 
     Fashion sebagai ekspresi diri memiliki manfaat yang sangat besar untuk mengkomunikasikan nilai, status, kepribadian, identitas dan perasaan kepada orang lain. 
       >  Fashion bisa mengekspresikan sesuatu yang tidak terucap secara verbal.
       >  Fashion juga seringkali digunakan untuk menunjukan identitas personal dari individu yang bersangkutan.

    2.) Meningkatkan Rasa Percaya Diri 
    Fashion secara psikologis dapat membangun dan meningkatkan kepercayaan diri seseorang. salah satu cara yang bisa dilakukan untuk meningkatkan rasa percaya diri yaitu dengan megenai pakaian yang bagus dan nyaman. 
      >  Rasa percaya diri akan mempengaruhi semangat seseorang dalam mengerjakan berbagai macam       pekerjaan dan beraktivitas.
      > Selain menarik dari segi tampilan memilih pakaian yang nyaman juga sangat penting untuk membangun kepercayaan diri anda.

    3.) Menjadi Sumber Daya Tarik 
      Fashion bisa menjadi sumber daya tarik yang membuat seseorang merasa nyaman saat bicara dan dekat dengan orang lain. 

    4.) Menjadi Sumber Kebahagiaan 
   Selain bisa menumbuhkan rasa percaya diri, fashion juga bisa menjadi sumber kebahagiaan pada orang yang mengenakanya. Dengan perasaan yang bahagia tentunya seseorang akan sangat terbantu ketika harus berinteraksi dengan orang lain.

artikel pengertian by https://www.diamondnco.id/news-detail/fashion-wanita-mengenal-definisi-manfaat-dan-macammacam-style-fashion-yang-umum-dipakai

artikel fungsi by https://fitinline.com/article/read/pengertian-fungsi-dan-manfaat-fashion-yang-penting-untuk-anda-ketahui/


Komentar